Pemkab Cilacap Serahkan Bankeu Sebesar 2,9 Miliar Kepada Partai Politik

    Pemkab Cilacap Serahkan Bankeu Sebesar 2,9 Miliar Kepada Partai Politik
    Bupati Tatto Suwarto Pamuji menyerahkan bantuan secara simbolis kepada perwakilan Partai PDI Perjuangan.

    Cilacap – Bantuan keuangan sebesar Rp 2.918.784.000, - diberikan kepada 9 partai politik yang menduduki kursi DPRD masa jabatan 2019-2024. Penyerahan dilakukan secara simbolis oleh Bupati Cilacap Tatto Suwarto Pamuji di Ruang Gadri Pendopo Wijayakusuma Cakti, Senin (13/6/2022).

    Partai politik yang menerima diantaranya adalah Partai PDI Perjuangan, Partai Golkar, Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Partai Nasdem. Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Taryo mengatakan, khusus Partai Demokrat dan Gerindra, bantuan belum bisa diberikan dikarenakan masih dalam proses administrasi.

    “Bantuan akan langsung diserahkan begitu persyaratan administrasi telah diselesaikan, ” ujarnya.

    Bupati Cilacap Tatto Suwarto Pamuji berharap, dengan adanya bantuan keuangan ini, dapat digunakan untuk pendidikan politik, mendukung kinerja parpol.

    “Seperti yang kita ketahui, partai politik selama ini telah menelurkan pemimpin-pemimpin di Indonesia. Maka dari itu, bankeu ini dapat dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya untuk meningkatkan pendidikan anggota parpol dan mendukung kesekretariatan parpol, ” ungkapnya.

    Bupati juga menggarisbawahi, bantuan keuangan ini harus bisa meningkatkan kinerja partai politik dalam memberikan pendidikan politik bagi masyarakat.

    “Sehingga masyarakat nantinya akan menjadi pemilih yang cerdas dan mandiri yang mampu melihat partai mana yang mampu mengantarkan Kabupaten Cilacap menuju terwujudnya Cilacap yang sejahtera secara merata, ” harapnya.(*)

    Cilacap
    Agus Mulya

    Agus Mulya

    Artikel Sebelumnya

    Coffee Morning di Nusakambangan, Bekerja...

    Artikel Berikutnya

    DPRD Cilacap Apresiasi Keberhasilan Pemkab...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Bareskrim Polri ungkap Jaringan Narkoba Wilayah Jambi H dan DS
    Ciptakan Tata Kelola Kearsipan Yang Baik, Lapas Permisan Hadiri Sosialisasi Permenkumham Tentang Tata Naskah Dinas
    Irjen TNI Buka Perlombaan Cyber Strike dan Cyber Awareness Forum
    Raih ISO 9001:2015, SSDM Polri Terus Tingkatkan Kualitas Rekrutmen Anggota
    DPR Setujui Herindra Jadi Kepala BIN, Perkuat Sinergi Intelijen dan Pertahanan

    Ikuti Kami